PP Rancaekek Ranting Desa Nanjur Mekar Adakan Baksos di Kali Cimande
KAB. BANDUNG,busernews19.com
Organisasi masyarakat (Ormas) Pemuda Pancasila (PP) PAC Kecamatan Rancaekek melalui PP Ranting Desa Nanjung Mekar, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung, menggelar Baksos berupa membersihkan Kali Cimande yang banyak dicemari sampah, Minggu (2/2/2020).
Ketua PP Ranting Nanjung Mekar, Asep Supriatna menuturkan, kegiatan ini sudah menjadi Agenda saya berserta anggota PP Ranting Nanjungmekar untuk bersama sama turun langsung membersihkan sampah yang menyendat aliran sungai Cimande.
“kegiatan sosial ini intinya membersihkan sampah sampah yang menyendat di sungai,akan tetapi tadi kita juga mengeruk gundukan tanah di tengah sungai dan diangkat ke atas sehingga arus air Cimande berjalan lancar,” ujarnya.
Asep” berharap, kegiatan membersih kan sungai atau kali Cimande yang sudah beberapa kali kami lakukan tersebut dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
“Semoga dengan upaya ini, bencana banjir juga dapat diminimalisir. Kami mengimbau masyarakat juga agar tidak buang sampah sembarangan, khususnya ke sungai karena itu menjadi salah satu penyebab terjadinya sumbatan dan mengakibatkan banjir,”ujar Asep, didampingi bendahara Ranting Irfan Wahyu Nugraha.
Ditempat yang sama, salah satu tokoh masyarakat setempat, sangat mengapresiasi aksi PP Ranting Desa Nanjungmekar yang turun tangan membersihkan kali Cimande.
“Ini patut ditiru oleh ormas lain, dan semoga jadi contoh buat semua kalangan supaya kita mencintai lingkungan seperti halnya Kegiatan yang dilalukan oleh Ormas PP ini, menghapus Paradigma dan image ormas yang katanya identik dengan premanisme, Arogan dan sebagainya ternyata Itu tidak benar.
Kali ini dibuktikan oleh Ormas PP ranting Desa Nanjungmekar merka peduli lingkungan dan masyarakat, tentu layak diacungi jempol,” ujar salah satu masyarakat sekitar. ( Ateng )