Sambut Ramadhan, Warga RW 07 Desa Neglasari Gotong Royong Bersihkan Pasilitas Umum

KAB. GARUT, Busernews19.com-Menyambut Bulan Suci Ramadhan yang kini tinggal menghitung hari, warga RW 07 desa Neglasari kecamatan Limbangan kabupaten Garut mengadakan bersih -bersih kampung dengan bergotong royong antar warga Rw 07.
Kegiatan gotong royong yang dilaksanakan minggu (12/04), adalah salah satu kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh warga, yang dimana setiap menyambut bulan suci Ramadhan, warga Rw 07 desa Neglasari selalu bahu membahu membersihkan Masjid dan sarana umum.
Salah satu masjid yang dibersihkan adalah masjid Jami Al- Hidayah, kebiasaan yang sudah turun menurun itu, diharapkan masyarakat dalam menjalankan ibadah puasa merasakan ketenangan dan kenyamanan, serta berdiri dan bersih lingkungan.
Menurut ketua Rw 07 Dadan, saat disambangi media online Busernews19.com, menegaskan, bahwa dengan diadakannya gotong royong membersihkan masjid jami Al Hidayah serta pasilitas umum lainnya, adalah kegiatan yang sudah menjadi rutinitas dalam menyambut bulan suci Ramadhan.
“Selain itu juga kegiatan ini adalah untuk mempererat tali sirahturahmi serta dan menjunjung tinggi rasa kekeluargaan, untuk itu warga pun sangat menyambut baik kegiatan rutinitas inj, karena memberikan satu makna yang baik diantara warga,” Ungkap ketua Rw 07 desa Neglasari Dadan.
Salah satu pengurus mesjid jami Al -Hidayah ustad Ajeng ,sangat mengapresiasi sekali, kegiatan yang dilakukan oleh warga Rw 07, yang dimana dengan rasa kesadarannya warga bergotong royong melaksanakan bersih -bersih.
“Saya sebagai DKM mesjid Al- Hidayah menyampaikan rasa terima kasih kepada warga Rw07 desa Neglasari, yang telah membersihkan masjid ini dan pasilitas yang lainnya,” Jelas Ustad Ajeng.
Masjid jami Al- Hidaya merupakan satu – satunya masjid yang ada diwilayah Rw 07, jadi masyarakat Rw 07 dalam melaksanakan aktifitas kegiatan keagamaannya selalu dilaksanakan dimasjid itu, mulai dari sholat berjamaah, sholat jumat, pengajian dan aktifitas keagamaan yang lainya.
“Mudah -mudahan dengan kegiatan ini, sekaligus mencegah penyebaran covid -19, khusunya dilingkungan RW 07, dan umumnya dikecamatan Limbangan,”Pungkas Dadan ketua RW 07 desa Neglasari Kec. Limbangan Kab. Garut.
PENULIS : DRIX
REPORTER : Busernews19.com