Ditengah pandemi covid- 19, Situs Budaya Kab Garut Makam Sunan Cipancar Sepi Peziarah
KAB. GARUT, ,Busernews19.com-Membicarakan sejarah Kab. Garut tidak lepas dari Kac. Limbangan yang merupakan cikal bakal terbentuknya kabupaten Garut.
Peran serta kaum ulama yang menyebarkan Islam hingga mewarnai corak kehidupan masyarakat kab. Garut pun tak kalah pentingnya. Maka tak heran, sebagian kalangan menilai Kab.Garut layak dijuluki sebagai Kota Ulama, karena banyaknya sumbangsih para ulama dalam membina masyarakat Garut.
Salah satu tokoh ulama sekaligus umara yang perannya tak bisa diabaikan pada masa awal penyebaran Islam di pedalaman Jawa Barat, khususnya Kab. Garut adalah Sunan Cipancar. Selain eksis dalam penyebaran Islam, ia pun merupakan tokoh yang menurunkan keluarga bupati Garut terdahulu. Seiring waktu berjalan yang tadinya adalah Kab. Limbangan kemudian dengan alasan politis, Kab. Limbangan dipindahkan dan berubah menjadi Kab. Garut.
Karena itulah, tak salah jika masyarakat Garut menziarahi makam Sunan Cipancar di Kp. Pasir Astana, Desa Pasirwaru, Kec. Balubur Limbangan. Hal itu penting selain sekadar berdoa dan memberikan penghormatan atas jasa-jasanya dalam menyebarkan Islam, juga untuk menelisik kembali alur sejarah Kab. Garut, termasuk pesan-pesan moral yang diamanatkan para leluhur masyarakat Garut sendiri, dalam menata bangunan kehidupan masyarakatnya.
Di tengah pandemi covid 19 makam sunan cipancar selain sepi pen ziarah tutup sementara sampai wabah virus corona berakhir ,karena aturan diam di rumah yang diberlakukan pemerintah saat ini,walaupun sepi pen zarah makam sunan cipancar tetap ada beberapa orang yang hendak beristirahat menikmati suasana di sekitaran makam yang sejuk.
Saat di temui busernews19.com kamis (16/04), satu satunya pedagang warung yang berada di sekitaran makam sunan cipancar ibu mpon menuturkan, bahwa di tengah pandemi covid 19 omzet penghasilannya menurun drastis yang tadi nya 1 juta per hari sekarang ini paling 200 s/d 300 ribu per hari, .”buat belanja aja lagi susah” tutur mpon.
Mudah mudahan di tengah pandemi ini bantuan bantuan pemerintah bisa cepat terealisasi dan pandemi covid 19 bisa cepat berakhir omzet kembali normal seperti sedia kala,pungkas mpon.
PENULIS : DRIX
REPORTER : Busernews19.com