Ratusan kader PDI perjuangan konvoi ke polres Cirebon kota
CIREBON, Busernews19.com- dengan adanya pembakaran bendera PDI Perjuangan, yang membuat geram para petinggi partai, yang salah satunya adalah Cahyo Kumolo yang mengatakan, “Pengurus Anak Ranting, Ranting, DPC, DPD dan Fraksi PDI Perjuangan se-Indonesia wajib menyampaikan dan mendatangi serta menyampaikan permintaan kepada Polres dan Polda se-Indonesia untuk mengusut, menangkap dan memproses secara hukum pembakar Bendera Partai,” tutur Tjahjo kepada wartawan, Kamis kemarin (25/06).
“Bendera adalah Lambang Partai yang harus dijaga kehormatannya oleh anggota dan kader partai,” kata Tjahjo yang merupakan Mantan Sekjen PDIP itu.
Insiden bendera PDIP yang dibakar saat demo RUU HIP di depan Gedung MPR/DPR RI juga memancing reaksi massa PDIP di Kota Cirebon
Ketua DPC PDIP Kota Cirebon Fitria Pamungkaswati mengatakan massa siang ini siap bergerak. Saat ini, kata dia, para kader banteng moncong putih merapatkan barisan dan siap bergerak.menuju Polresta Cirebon kota.
Dimulai dari ratusan kader PDIP yang langsung berkonvoi menginginkan agar pelaku pembakar bendera PDIP segera mendapat hukuman setimpal.
“Kita menuntut pelaku pembakaran bendera PDI Perjuangan kemarin, dapat segara ditangkap sesuai hukum yang berlaku,” ungkap ketua Cabang DPC PDI Perjuangan Cirebon kota
Ketua DPC PDIP Kota cirebon itu mengatakan, aksi pembakaran bendera PDIP di sela-sela demo RUU HIP diduga telah direncanakan. Hal tersebut, kata dia, dapat dilihat dari munculnya sejumlah status dan pernyataan disertai tagar negatif di media sosial yang menyenggol dan berupaya menyudutkan PDIP.
Hanya saja, kata dia, tren unggahan di media sosial tersebut hanya berputar pada satu lingkaran saja, yang notabene tidak berpengaruh pada PDI Perjuangan. Kemudian, lanjut fitria, puncaknya terjadi pembakaran bendera PDIP untuk mencari perhatian tapi sia sia.
“Ini jenis provokasi lama, cari-cari perhatian. Maka hari ini sikap kami mendukung DPP yang akan menempuh jalur hukum. Apalagi memang aturannya tidak boleh menyebabkan kebakaran saat berdemonstrasi,” tegasnya
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri diketahui telah mengeluarkan surat perintah kepada seluruh kader terkait pembakaran bendera PDIP.
Dalam surat yang dikeluarkan pada hari Kamis kemarin (25/6), Megawati meminta kader merapatkan barisan. Ia juga mempersilakan kader menempuh jalur hukum sambil memperkuat persatuan dengan rakyat.
“Terus rapatkan barisan! Tempuhlah jalan hukum, perkuat persatuan dengan rakyat, karena rakyatlah cakrawati partai. Sekali merdeka, tetap merdeka! Bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh!” demikian bunyi surat perintah Megawati kepada seluruh kader PDIP dalam keterangan tertulis yang disampaikan Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto,pada Kamis kemarin..ujarnya .
PENULIS : WAHYU WIJAYA
REPORTER : Busernews19.com