Muspika Nagreg Gelar Operasi Yustisi Guna Cegah Penyebaran Covid-19

KAB. BANDUNG, Busernews19.com-Polsek Nagreg Polresta Bandung bersama unsur tiga Pilar, antara lain unsur TNI dari
Koramil 2402 Cicalengka, Satpol PP Kec. Nagreg dan UPT Dinas Kesehatan menggelar Operasi Yustisi protokol kesehatan di Jalan Raya Depan
Kantor Kecamatan Nagreg, KM 36 Kabupaten Bandung, Sabtu (21/11/20).
Operasi tersebut dipimpin langsung Kapolsek Nagreg AKP Hima Rawalasi Pratama, SE, dengan sasaran yaitu penegakan disiplin terhadap warga
masyarakat yang tidak menggunakan masker.
Selain penindakan disiplin, petugas juga melakukan pemeriksaan suhu tubuh, membagikan masker dan memberikan himbauan, serta disejumlah kendaraan
angkutan umum, petugas memasang stiker “Ayo Pakai Masker”.
Kapolresta Bandung Kombes Pol. Hendra Kurniawan S.I.K, melalui Kapolsek Nagreg AKP Hima Rawalasi Pratama, SE ketika dihubungi, mengungkapkan bahwa untuk mencegah penyebaran Covid-19
jajarannya bersinergi dengan unsur tiga pilar menggelar operasi yustisi, guna meningkatkan kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan. “Operasi ini, sasarannya terutama kepatuhan terhadap 3M.
PENULIS : WAWAN KELING
REPORTER : Busernews19.com