PELAYANAN BURUK DAN LANGGAR PROKES,RD 75 MINTA KEMENKES DAN BUPATI CEK LANGSUNG RS.KARYA MEDIKA II TAMBUN BEKASI

Busernews19.com,Bekasi,-
Diberitakan sebelumnya pada tanggal 28 Februari 2021 lalu, terkait Pelayanan buruk dan Pelanggaran Prokes yang dilakukan oleh Rumah Sakit Karya Medika II Tambun Bekasi,belum menemui titik terang,pasalnya pihak rumah Sakit Karya Medika II masih dingin-dingin tidak ada reaksi.
Pelayanan buruk terkait adanya pasien yang tidak sungguh-sungguh dilayani,dan seorang petugas yang terlihat tidak memakai masker sudah lalai dalam hal prokes.
Untuk itu,RD75 mengaku kesal dengan sikap yang ditunjukan pihak RS Karya Medika II Tambun Bekasi,karena sampai saat ini cuek-cuek saja tidak ada reaksi apapun.
Dengan sikap yang ditunjukan pihak RS.Karya Medika II Tambun Bekasi itu,RD75 mengatakan,” Ya Saya akan blow up terus terkait hal tersebut,karena apa yang dilakukan RS.Karya Medika II terindikasi merugikan Konsumen/Pasien yang diberitakan sebelumnya tidak dilayani halnya pasien pada umumnya,dan petugas yang lalai prokes yakni tidak memakai masker, dimohon Satgas Covid 19 Bekasi untuk segera turun menindak lanjutinya.”ungkapnya.Kamis (4/3/2021).
Oleh karena itu,RD75 meminta Kementrian Kesehatan dan Pak Bupati untuk turun langsung kroscek terkait hal tersebut,karena ini demi kepentingan semua, supaya ada efek jera terhadap pihak RS.Karya Medika II Tambun Bekasi,jangan sampai kedepannya Pihak Rumah Sakit Karya Medika II Tambun Bekasi terus melakukan seperti itu kepada pasien lainnya,karena apa,karena pelayanan harus di nomor satukan sesuai dengan aturan yang telah dicantumkan di dalam undang-undang No.8 tahun 1999 tentang hak-hak pasien /konsumen.”pungkasnya.(**drx).