PEPADI Garut Present, Pagelaran Wayang Golek Rampak Dalang Tiga Generasi
Busernews19.com,Garut,–
Dalam rangka melestarikan kebudayaan Indonesia, yakni Seni Budaya Wayang Golek, PEPADI ( Persatuan Pedalang Indonesia) Kabupaten Garut menyelenggarakan Pagelaran wayang golek rampak Dalang 3 Generasi.
Acara akan digelar di Padepokan Seni Sobarnas Martawijaya Kp. Tegalsari, Desa Langensari, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut.Sabtu (20/3/2021).
Ketua PEPADI Kabupaten Garut AA.Rahayu MS, S.Pd melalui bendahara Yulis Nurparidah, S.Pd mengatakan, ” Pagelaran ini dalam rangka melestarikan Seni dan budaya Sunda khususnya Wayang Golek,dan Kali ini Kami sajikan berbeda, Wayang Golek Kali ini kami kemas dengan mainshet yang bisa membuat orang yang melihatnya akan terhibur, karena Kami kemas dengan Wayang Golek Musikal, sama seperti drama-drama musikal, namun ini objeknya Wayang Golek. “tuturnya. Jum’at (19/3/2021).
“Dan nanti juga kita akan dihibur oleh Dalang-dalang,yakni ada dalang Cilik, dalang remaja, dan Dewasa,dan acara ini bertujuan dalam rangka meningkatkan kreatifitas Pedalangan Se-Kabupaten Garut, dimeriahkan juga oleh Jaipongan dari Warak Satya, dan Wisata Kuliner IPEMI Garut. “ucapnya.
” Insya Alloh Kami gelar besok di hari Sabtu (20/3/2021), dan Saya juga menghimbau kepada masyarakat yang akan melihat pertunjukan itu, harap mematuhi protokol kesehatan, karena kami dari panitia juga akan menyediakan Prokes yang ketat di lokasi pagelaran, mohon doa dan dukungannya, semoga acara nanti berjalan sesuai dengan harapan.“pungkas Yulis.(**drix).