Beranda Jawa Barat GILANG GUSMANA PAPARKAN VISI MISI KEPEMUDAAN

GILANG GUSMANA PAPARKAN VISI MISI KEPEMUDAAN

110
0

Busernews19.com,Sukabumi,–

Berdiri sejak 23 Juli 1973, KNPI merupakan wadah berhimpun terbesar, majemuk (plural) dan terluas yang dimiliki oleh kaum muda Indonesia. tidak mudah mengelola dinamika internal KNPI sekaligus merespon tantangan eksternal kaum muda. jelang musda KNPI kota sukabumi, salah satu kandidat calon ketua KNPI kota Sukabumi sampaikan visi misi, sabtu (27/03/2021).

Gilang Gusmana lahir di sukabumi 21-08-1992, salah seorang yang akan ikut dalam bursa pencalonan ketua KNPI kota Sukabumi kepada busernews19.com ia memaparkan visi dan misi nya :

“VISI

Bersama KNPI kota sukabumi kita wujudkan pemuda yg mampu menjadi ujung tombak dalam setiap perubahan untuk menghantarkan kota sukabumi sebagai kota layak pemuda

MISI

*Menjadikan KNPI sebagai laboratorium kader pemimpin masa depan

*Penguatan korsinasi setrategis lintas sektoral pelayanan kepemudaan

*Revisi perda kepemudaan sebagai langkah kongkret penegasan peran pemuda dalam setiap pelaksanaan pembangunan SDM,infrastruktur,ekonomi sosial dan budaya

*Mendorong pemerintah daerah untuk segera melakukan langkah2 perencanaan terkait pembangunan sarana infrastruktur pelayanan kepemudaan yg ideal dan representatif.

Diakhir statmen ia mengatakan
“Dimasa pandemi ini tentunya kita sebagai generasi Muda harus mampu bangkit dari segala keterbatasan baik interaksi sosial ataupun aktivitas yg lain nya maka dari itu pemuda hari ini harus mampu memberikan solusi terkait keberlangsungan hidup di masa vandemi” pungkas sdr Gilang kepada busernews19.com.

Penulis :EKA LESMANA
KABIRO SUKABUMI
Reporter : Busernews19.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini